Putih, Kimia, Terpencil, Mikroskop

Mikroskop sebuah alat yang berfungsi untuk melihat objek yang sangat kecil dan tidak bisa dilihat oleh mata telanjang, mikroskop hampir terdapat disetiap laboratorium. Mikroskop sendiri berasal dari bahasa Yunani micros yang artinya kecil dan scopein yang berarti melihat. Kali ini artikel dibawah akan membahas tentang sejarah dari mikroskop ini, mari simak artikel dibawah.


Sejarah dari mikroskop awalnya dari ditemukannya kaca oleh bangsa Romawi sekitar abad ke 1 Masehi, pada suatu ketika mereka menemukan kaca dengan struktur tebal pada bagian tengah dan tipis pada bagian tepinya. Mereka menggunakan kaca untuk menguji dan bereksperimen dengan berbagai bentuk kaca yang bening.

Lensa yang ditemukan bangsa Romawi tidak terlalu banyak digunakan hingga abad ke 13. Mikroskop sederhana yang paling awal ditemukan dengan perbesaran 6 hingga 10 kali perbesaran, awalnya kaca pembesar ini disebut dengan flea glasses.

Pada tahun 1590an Zaccharias Janssen dan ayahnya Hans membuat eksperimen dengan memasukkan beberapa lensa cembung kedalam tabung, ketika dicoba mereka melihat bahwa objek diujung tabung terlihat menjadi sanggat besar, maka mereka berdua baru saja menemukan mikroskop majemuk(mikroskop dengan dua lensa atau lebih).

Mendengar eksperimen yang dilakukan Janssen dan Hans, kemudian Galileo Galilei melakukan eksperimen sendiri. Ia mulai menggambar prinsip lensa, cahaya, dan menerapkannya pada mikroskop dan teleskop. Dan ia juga menambah alat pemfokusan pada mikroskopnya.

Di Belanda Anthony Leeuwenhoek sangat tertarik pada lensa dan kaca pembesar. Ia tertarik dengan kedua benda tersebut karena dia ingin mengamati dan menghitung jumlah benang pada kain tenun. Anthony jadi sangat tertarik kemudian ia mulai belajar membuat lensam menggiling dan memolesnya hingga mencapai ukuran dan kelengkungan yang tepat. Lensa buatan Anthony mampu melakukan perbesaran hingga 270 X.

Anthony kemudian menjadi terlibat dalam sains dan ilmu pengetahuan dengan mikroskop buatannya. Banyak hal baru yang kemudian ia amati, seperti bakteri, ragi, sel, darah, binatang kecil, dan lain-lain. Pada sekitar tahun 1632-1723 Anthony menjadi sangat terkenal dan ia dikenal dengan sebutan father of microscopy atau bapak mikroskop.

Di Inggrsi Robert Hooke juga disebut dengan sebutan Engslish dather of microscopy, juga Hooke mempunyai pengaruh besar dalam membuat desain-desain mikroskop, dia juga menghabiskan sebagian besar hidupnya untuk bekerja mengembangkan mikroskop.

Saekitar abad 19 tengah perubahan besar mikroskop terjadi hingga mikroskop berbentuk seperti yang kita lihat saat ini(gambar diatas mikroskop secara umum).


Berikut sejarah dari Mikroskop yang cukup panjang. Terimakasih telah membaca dan berkunjung di blog ini semoga bermanfaat dan sampai jumpa diartikel selanjutnya.